Terimakasih Majalengka, Sampai Jumpa di Lebaran Selanjutnya.

 




InfoMJLK.id -- Konon kalau kamu sedang bersama kekasihmu, maka waktu akan melesat cepat. Seminggu bisa saja terasa sehari. Pun dengan aku dan Majalengka, barangkali, sebab aku sangat mencintai kota ini, maka semua yang kulakukan di sini terasa sebentar.


Rasanya masih seperti kemarin hari terakhirku di perantauan, sepulang kerja aku menengadah ke langit jingga seraya mengatakan dalam hati bahwa aku akan segera pulang. Seakan itu adalah hari terindah dalam tahun ini.

Dan sebaliknya, di hari terakhir jelang aku kembali ke kota. Semuanya terasa berat. Seakan aku harus meninggalkan kota ini untuk selamanya. Hanya bisa memandangi jendela mobil, melihat pemandangan kota Majalengka, untuk terakhir kalinya, dari balik kaca. Tempat yang dipenuhi oleh kenangan.

Dan diantara pulang dan pergi lagi diriku, aku mengisi waktu dengan bercengkerama bersama keluarga. Sesekali aku keluar menemui teman lama. Semuanya adalah kepingan nostalgia yang terkumpul menjadi satu. Dan tiba-tiba aku harus meninggalkan Majalengka lagi.

Entah bagaimana aku sangat mencintai kota ini, mungkin karena memori masa kecil, atau karena kenangan yang silih berganti. Selamat tinggal Majalengka, sampai bertemu di lebaran selanjutnya.


Post a Comment

0 Comments