Jalan Majalengka-Kuningan Via Cikijing Lagi-lagi Tertutup Longsor! Lalulintas Dialihkan

Source: inews.id

infomjlk.id — Longsor kembali terjadi di Jalan Majalengka-Kuningan via Cikijing. Akibatnya, jalur utama tersebut ditutup sementara. Peristiwa itu, terjadi pada Rabu malam (15/1/2025) sekitar pukul 19.00 WIB. 


Dilansir dari timesindonesia.co.id, Plt Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Majalengka, H. Iwan mengatakan, longsor tersebut terjadi akibat curah hujan dengan intensitas sedang hingga tinggi dalam kurun waktu lima jam. 


Akibatnya tebing tinggi ambruk dan menutup seluruh jalan provinsi Majalengka-Kuningan yang berada di wilayah Blok Cipadung, Desa Sindangpanji, Kecamatan Cikijing, Kabupaten Majalengka. 


Saat ini BPBD Kabupaten Majalengka telah berkoordinasi dengan pihak terkait untuk penangan lebih lanjut, sekaligus telah dilakukan rekayasa dengan pengalihan arus lalu lintas.

Post a Comment

0 Comments