Tingkatkan Ketaqwaan ASN, Pemkab Majalengka Canangkan Gerakan Ngantor Berdhuha

Source: Ilustrasi / Google

infomjlk.id — Pemerintah Kabupaten Majalengka resmi mencanangkan Gerakan Ngantor Berdhuha, sebuah inovasi yang menjadi bagian dari program 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Majalengka. 


Dikutip dari Times Indonesia, Bupati Majalengka, H. Eman Suherman, menegaskan bahwa program ini bertujuan untuk meningkatkan ketaqwaan Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkungan Pemkab Majalengka. 


Ia berharap Gerakan Ngantor Berdhuha tidak hanya menjadi formalitas semata, tetapi dapat menjadi kebiasaan yang terus diterapkan di seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta lingkungan kecamatan, kelurahan dan desa di Kabupaten Majalengka. 


Menurutnya, ASN yang rutin melaksanakan salat Dhuha dan membaca Al-Qur’an dapat menjadi contoh bagi masyarakat dalam meningkatkan nilai-nilai spiritual dalam kehidupan sehari-hari. 


Di samping itu, bupati optimistis bahwa program ini akan memberikan dampak positif bagi kedisiplinan dan spiritualitas ASN, sekaligus mempererat kebersamaan di lingkungan pemerintahan.  


Gerakan Ngantor Berdhuha secara resmi dimulai usai apel pagi di Masjid Agung Al Imam. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Dena Muhamad Ramdhan, Pj Sekda, para kepala OPD, staf ahli, camat serta seluruh ASN di lingkungan Pemkab Majalengka.

Post a Comment

0 Comments